Hi Ardian Saputra. SH menghadiri kegiatan Pelatihan Satlinmas Desa Abung Tengah

Hi Ardian Saputra. SH menghadiri kegiatan Pelatihan Satlinmas Desa Abung Tengah

Kegiatan pelatihan Linmas Desa se-Kecamatan Abung Tengah --

LAMPUNG UTARA, LAMPUNGNEWSPAPER - Wabup Ardian Saputra didampingi Kasad Pol PP, Khairul Anwar, Sekretaris Kominfo, M. Luzirwan, Camat Abung Tengah, Kasim, Babinsa dan Babinkamtibmas.

 

BACA JUGA:Kota Metro “Dihiasi” Plang Imbauan Rusak dan Berkarat

 

Kegiatan pelatihan Linmas Desa se-Kecamatan Abung Tengah mengusung tema "Dengan Pelatihan Linmas, Kita Tingkatkan Keamanan Desa, Pemilihan Legislatif, Pemilihan Presiden, Pemilihan Kepala Daerah 2024".

 

Ketua Pelaksana, Amrin Saputra dalam sambutan mengatakan, adapun peserta pelatihan ini diikuti 10 Desa dari 11 Desa se-Kecamatan Abung Tengah. Kami laksanakan sebagai dalam rangka peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) dalam bidang pemberdayaan masyarakat menyambut Pemilu 2024.

 

"Alhamdulillah yang mengikuti Pelatihan Satlinmas Desa se-Kecamatan Abung Tengah diikuti 120 peserta, dan kegiatan pelatihan ini selama 2 hari ," Hari ucapnya.

 

Camat Abung Tengah, Kasim dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Wakil Bupati Ardian Saputra beserta rombongan yang telah berkenan hadir menghadiri acara pembukaan Pelatihan Satlinmas Desa se-Kecamatan Abung Tengah.

 

Tujuan dari diadakan pelatihan ini adalah untuk memberikan ilmu tentang keamanan di wilayah desa masing-masing, misalnya dalam proses pemilu menciptakan kondisi yang aman dan nyaman, meskipun diwilayah Kecamatan Abung Tengah merupakan wilayah yang yang aman, nyaman dan kondusif setiap ada pesta demokrasi pemilu. 

 

Sumber: