Fokus Tuntaskan Stunting, Pemkab Pesawaran Gelar Pertemuan Percepatan Penurunan Stunting

Fokus Tuntaskan Stunting, Pemkab Pesawaran Gelar Pertemuan Percepatan Penurunan Stunting

--

PESAWARAN.LAMPUBGNEWSPAPER-Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (P2AP2KB) kabupaten setempat adakan kegiatan Pertemuan Percepatan Penurunan Stunting  Tahun 2024 di Balai Desa Bogorejo  Kecamatan Gedong Tataan, Rabu 26 Juni 2024

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (P2AP2KB) Kabupaten Pesawaran Maisuri mengatakan kegiatan ini bertujuan Kabupaten Pesawaran kedepan bebas dari stunting. 

"Kegiatan ini untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman terkait stunting serta upaya penurunan dan pencegahan stunting agar bebas stunting," katanya. 

Mantan Plt. Kepala Dinas Kesehatan Pesawaran ini menambahkan terdapat berbagai materi yang disampaikan melalui para narasumber yang berkompeten dalam penanganan stunting. 

"Seperti Dokter spesialis anak RSUD Pesawaran dr. Arief Rahman, dirinya mengedukasi penyebab  potensial perlambatan pertumbuhan stunting,  pencegahan stunting, bagaimana diagnosanya, dampak stunting dan tindakan apa yg harus dilakukan," kata Maisuri. 

BACA JUGA:Pesawaran Jadi Target Prioritas Pembentukan CSIRT di tahun 2024.

Kemudian lanjutnya, ada dokter spesialis kandungan RSUD Pesawaran dr. Latuharharry Sofian, Ia menyampaikan materi pendampingan calon pengantin, ibu hamil dan ibu nifas, dalam mencegah stunting. 

"Seperti cara mengukur indeks masa tubuh (IMT) berat badan normal, persiapan pelaksanaan Yan Kespro Catin dsb," sambungnya. 

Lalu terdapat juga narasumber dari Nutrisionis RSUD Pesawaran Laili Fitriani yang memberikan edukasi dan tips membuat jadwal makan balita, kebutuhan nilai gizi  sebagai upaya pencegahan stunting pada anak.

BACA JUGA:Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat di Kecamatan Padang Cermin, Nanda Ajak Lestarikan Gotong Royong

Tak hanya itu, pihaknya menekankan bahwa pelaksanaan penurunan stunting di Kabupaten Pesawaran harus memiliki inovasi yang baru terutama untuk tenaga kesehatan di puskes-puskes se-Kabupaten Pesawaran.

Sumber: