Run Race 10 K Pekan Sehat PT Timah Tbk Sukses Digelar, Jadi Ajang Pemanasan Para Atlet untuk Berlaga di Porpro

Run Race 10 K Pekan Sehat PT Timah Tbk Sukses Digelar, Jadi Ajang Pemanasan Para Atlet untuk Berlaga di Porpro

Run Race 10 K berlangsung, Minggu (6/8/2023)--

PANGKAL PINANG, LAMPUNGNEWSPAPER - Run Race 10 K dalam Pekan Sehat PT Timah Tbk berlangsung sukses. Sebanyak 300 pelari ikut menyemarakan kompetisi lari dalam rangka HUT ke-47 PT Timah Tbk yang dimulai dari Kantor Pusat PT Timah Tbk di Pangkalpinang, Minggu (6/8/2023).

 

BACA JUGA:Jangan Bilang Siapa-Siapa! Rahasia dan Tips Program Diet Alami

 

Direktur Utama PT Timah Tbk, Ahmad Dani Virsal beserta jajaran Direksi PT Timah Tbk dan Jauhari Johan atlit peraih medali emas Sea Games 2019 Cabor Duathlon melepas ratusan peserta Run Race yang terdiri dari Internal PT Timah Tbk dan masyarakat umum.

 

Para pelari saling berpacu menjadi yang tercepat untuk menaklukkan rute 10K mengelilingi kota Pangkalpinang. Stamina dan strategi dalam mengatur kecepatan jadi kunci untuk bisa sampai dengan cepat digaris Finish.

 

Sejak 30 menit pertama setelah dilepaskan pukul 05.30 WIB para peserta mulai mendatangi garis finish. Berbagai ekspresi muncul saat mereka tiba, meski keringat tak berhenti mengucur mereka tampak bahagia bisa menaklukkan rute 10 K.

 

Direktur Utama PT Timah Tbk Ahmad Dani Virsal saat melepas peserta turut memberikan semangat bagi para pelari yang akan mengikuti kompetisi ini.

 

Melihat antusiasme pelari mengikuti kegiatan ini, kedepan Ia berharap event seperti ini akan dilaksanakan dalam skala yang lebih besar.

 

Sumber: