Tumpukkan Sampah Di Bukit Kemuning Masuk Badan Jalan

Tumpukkan Sampah Di Bukit Kemuning Masuk Badan Jalan

Tumpukkan sampah dipinggir Jalinsumteng, dibilangan pasar Inpres Bukit Kemuning, Kabupaten Lampung Utara --Foto Franki saputra

LAMPURA, LAMPUNGNEWSPAPER-Tumpukkan sampah dipinggir  Jalinsumteng, dibilangan pasar Inpres Bukit Kemuning, Kabupaten Lampung Utara mengganggu masyarakat. 

Pasalnya, sampah telah menumpuk telah masuk ke badan jalan, bahkan hampir memakan separuh badan jalan. Hingga menyulitkan pengguna jalan, tak hanya mengeluarkan bau tidak sedap dan mengganggu pandangan.

Sehingga, berharap pemerintah dapat segera tanggap menindak lanjuti keluhan masyarakat tersebut. Sebab, dapat menyebabkan terjadinya kecelakaan. Diakibatkan sampah yang berserakan hingga ke badan jalan tersebut.

"Selain mengganggu, ini cukup membahayakan para pengguna jalan. Sebab, telah menutupi sebagian besar badannya," kata salah satu pengguna jalan, Asan kepada media, Minggu, 31 Maret 2024.

BACA JUGA:Bersembunyi di Jawa Tengah, 1 Dari 4 DPO Pelaku Pemerkosaan Anak Dibawah Umur Kembali Ditangkap Polres Lampura

Sehingga berharap, kepada unsur terkait khususnya pemerintah dapat menindak lanjuti keluhan warga tersebut. Selain menimbulkan bau tak sedap, serta mengganggu pemandangan juga berpotensi menimbulkan kecelakaan.

Apalagi, saat ini telah memasuki ibadah puasa dan jelang hari raya Idul Fitri 1445 H. Bila tidak segera ditertibkan, maka dapat menggangu arus lalu - lintas saat mudik lebaran beberapa hari kedepan.

"Apalagi ini mau lebaran, masak iya kita gak malu daerah kita jalannya jadi tempat pembuangan sampah," tambah warga disana, Andi.

Sehingga membuat repot masyarakat, apalagi saat ini sedang menjalankan ibadah puasa. Dan disana banyak warga berjualan hingga menyebabkan pembeli malas membeli disana. Prn/Apr)

Sumber: