Musyawarah Wali Kota Metro dan Masyarakat Seputar Rencana Pembangunan di Hadimulyo Barat

Musyawarah Wali Kota Metro dan Masyarakat Seputar Rencana Pembangunan di Hadimulyo Barat

Wali Kota Metro merespons sejumlah usulan dan aspirasi, serta menjawab pertanyaan masyarakat yang disampaikan dalam musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) di aula Kelurahan Hadimulyo Barat, Kecamatan Metro Pusat, pada Rabu, 7 Februari 2024 kemari--M.Ricardho

METRO,LAMPUNGNEWSPAPER - Wali Kota Metro merespons sejumlah usulan dan aspirasi, serta menjawab pertanyaan masyarakat yang disampaikan dalam musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) di aula Kelurahan Hadimulyo Barat, Kecamatan Metro Pusat, pada Rabu, 7 Februari 2024 kemarin.

Berikut ini, beberapa pertanyaan, usul dan aspirasi masyarakat yang berhasil terangkum dan dicatat Lampung Newspaper ;

1. Usul penimbunan jalan dan pengadaan lampu jalan di RT18/RW04.

Warga mengajukan usul untuk menimbun Jalan Poksai IV di Komplek Pemda, agar menjadi rata tingginya. Hal itu bertujuan mengantisipasi genangan air saat hujan deras. Selain itu, pamong setempat mengajukan sekitar 20 tiang, berikut pemasangan lampu jalan untuk penerangan.

2. Usul pengadaan lampu jalan di RW08/RT34, RT38, RT33 dan RT32.

Pamong warga mengusulkan pengadaan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 6 titik di 4 RT. Sebab, aktivitas di lingkungan setempat, dinilai perlu ditunjang penerangan jalan yang memadai.

3. Pamong RW05 keluhkan ketidaktersediaan tiang listrik.

Lebih dari 100 rumah warga di lingkungan RW05 tidak memiliki tiang listrik. Pamong menyebut kabel-kabel itu hanya dibuatkan semacam jaringan yang terhubung dari rumah ke rumah, tanpa ada kabel listrik induk.

4. Keluhan dan usul perbaikan gedung TK Kenanga di lingkungan RT06/RW01.

Guru TK Kenanga menyebut pihaknya selama ini menumpang, menempati sekolah yang tidak terpakai, milik yayasan swasta yang kondisinya sudah tidak layak. Perbaikan yang dilakukan, mengalami keterbatasan pendanaan. Selama ini, sekitar 70 siswa belajar di dalam kelas yang kondisinya memprihatinkan.

5. Pemberdayaan Sosial Masyarakat (PSM) Hadimulyo Barat keluhkan soal anak putus sekolah.

Fenomena anak putus sekolah di usia yang terbilang terlalu dini di Hadimulyo Barat, disebut jumlahnya masih terlalu banyak. Pemkot Metro diminta serius menemukan solusi masalah tersebut.

Menanggapi hal itu, Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin menjawab satu per satu keluhan, aspirasi, usul dan pertanyaan dari peserta musrenbang. Soal PJU, menjadi pertanyaan yang pertama kali dijawab.

“Kota Metro itu punya sekitar 300 lebih stok untuk memasang lampu PJU, untuk se-Kota Metro, dan itu insya Allah akan betul-betul direncanakan dengan sebaik-baiknya. Harus ada kesetaraan keseimbangan,” kata Wahdi, Kamis, 8/2/2024.

Sumber: