Polres Tubaba Launching Tiyuh Bujung Dewa Menjadi Kampung Tangguh Nusantara

Polres Tubaba Launching Tiyuh Bujung Dewa Menjadi Kampung Tangguh Nusantara

Lampungnewspaper.com - Kapolres Tulangbawang Barat (Tubaba) AKBP Hadi Saepul Rahman, S.IK yang diwakili oleh Wakapolres Tubaba Kompol Tri Hendro Prasetyo, SH me-Launching Kampung Tangguh Nusantara (KTN) Tiyuh Bujung Dewa Kecamatan Pagardewa Kabupaten Tulang bawang Barat, Jum\'at (12/3). Wakapolres Tulangbawang Barat Kompol Tri Hendro Prasetyo, SH mengharapkan dengan dilaunchingnya Tiyuh Dewa Kecamatan Pagardewa menjadi Kampung Tangguh Nusantara tersebut warga masyarakat bisa tangguh dalam berbagai hal dimasa pandemi Covid-19. \"Kami berharap masyarakat dapat tangguh dalam hal kesehatan, pangan, keamanan, informasi dan bertahan hidup mandiri dimasa pandemi covid 19 saat ini, dan Tiyuh juga harus menyiapkan Posko covid-19 dan rumah isolasi untuk warga yang terkena wabah covid 19,\" ungkapnya Wakapolres Tubaba dalam sambutannya. Sementara itu dalam sambutan Kepala Tiyuh Bujung Dewa, Sapri Radin mengatakan, bahwa tujuan diresmikannya kampung Tangguh Nusantara Tiyuh Bujung Dewa tersebut yaitu untuk memutus rantai penyebaran wabah Covid-19 dan juga untuk memulihkan perekonomian masyarakat. \"Khususnya masyarakat tiyuh Bujung Dewa, juga dituntut untuk mandiri dalam mendukung pemulihan ekonomi dimasa pandemi Covid 19 ini, serta wajib mematuhi protokol kesehatan untuk kesehatan dan kebaikan bersama,\" ungkapnya. (SANUR)

Sumber: