Alokasi Kebutuhan CPNS Kemenkumham 2023 untuk Jabatan Penjaga Tahanan, Ini Kuota di Lampung

Sabtu 30-09-2023,19:17 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

BANDARLAMPUNG,LAMPUNGNEWSPAPER-Cek daftar alokasi kebutuhan yang ditetapkan pada seleksi CPNS di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia tahun anggaran 2023.

 

Alokasi kebutuhan CPNS Kemenkumham tahun 2023 untuk jabatan sebagai penjaga tahanan.

 

Dari 33 wilayah kantor Kementerian Hukum dan HAM, jabatan penjaga tahanan dibutuhkan sebanyak 1.000.

 

 Seribu orang memiliki kesempatan untuk mendaftar sebagai Calon Aparatur Sipil Negara (CASN), di lingkungan kerja kantor wilayah Kemenkumham.

 

 

BACA JUGA:Transaksi Judi Online Tembus Rp 200 Triliun,PPATK Blokir 1000 Rekening

 

 Dari jumlah alokasi kebutuhan yang ditetapkan, hal tersebut dibagi lagi untuk katagori pelamar pria dan wanita.

 

Jika dibandingkan, pelamar pria memiliki alokasi kebutuhan yang lebih tinggi dibandingkan pelamar wanita.

 

 Pelamar pria dibutuhkan sebanyak 950 orang untuk jabatan sebagai penjaga tahanan.

 

Sementara itu untuk pelamar wanita yang ingin mendaftar dengan jabatan serupa, hanya diberikan alokasi sebanyak 50 orang saja.

 

Kemudian bagi pelamar wanita juga tidak dibuka alokasi untuk seluruh kantor wilayah Kemenkumham RI.

Namun hanya sebagian saja kantor wilayah Kemenkumham, yang membuka alokasi untuk jabatan tersebut bagi kualifikasi pelamar wanita.

 

 Untuk Provinsi Lampung, alokasi kebutuhan pegawai negeri sipil di lingkungan Kemenkumham tahun anggaran 2023.

 

 Kantor wilayah Kemenkumham Provinsi Lampung membutuhkan sebanyak 34 orang

 

Jumlah tersebut hanya diberikan pada kualifikasi pelamar pria, sementara pelamar wanita tidak mendapatkan alokasi kebutuhan   pada jabatan ini.

 

 Selanjutnya terkait kantor wilayah yang ada di Indonesia, yang mendapatkan alokasi kebutuhan seleksi CPNS 2023 di lingkungan kerja kantor wilayah Kemenkumham.

 

Dalam hal ini Calon Pegawai Negeri Sipil untuk jabatan Penjaga Tahanan di lingkungan Kemenkumham tahun anggaran 2023.

Tags :
Kategori :

Terkait