Pekan Raya Lampung Digelar Bulan Depan, Berikut Jadwal dan Bocoran Harga Tiket Masuk

Minggu 03-09-2023,19:37 WIB
Reporter : Noprian
Editor : Heru Djalili

 

Selain itu, PRL tahun ini akan digelar beberapa kegiatan yang belum ada sebelumnya. Seperti pameran teknologi, otomotif, festival kopi dan berbagai ragam kompetisi.

 

“Kita juga akan adakan job fair. Itu salah satu rangkaian acara untuk menarik minat masyarakat yang sedang mencari pekerjaan,” jelasnya.

 

Panitia juga akan lebih memperketat akses masuk ke area PKOR Way Halim dengan mewajibkan semua pengunjung menggunakan gelang barcode.

 

Menurut Ary, selama ini banyak pengunjung gelap yang masuk area PKOR melalui beberapa titik yang tidak terjaga.

 

“Kita akan terapkan seluruh peserta itu menggunakan gelang. Selama ini kan tidak pernah. Area PKOR itu sangat luas jadi banyak akses masuk itu bocor,” kata Ary.

 

Untuk harga tiket masuk sampai saat ini masih dibahas antara Apindo dan Pemprov Lampung. Namun kisarannya antara Rp15 ribu hingga Rp20 ribu. Karena ada beberapa pembiayaan besar yang harus dibayarkan oleh panitia.

 

“Pertama kita diwajibkan memberikan asuransi kepada para pengunjung. Setelah itu ada juga gelang (barcode), kita juga menghadirkan artis-artis nasional, dan semua OPD Pemda juga diminta untuk tidak bayar sewa,” kata Ary

 

Tak hanya itu, gelaran PRL tahun ini juga akan diwajibkan bertransaksi secara digital alias cashless sebagai bagian dari pengenalan teknologi digital kepada seluruh masyarakat.

Tags :
Kategori :

Terkait