BANDARLAMPUNG, LAMPUNGNEWSPAPER.COM – Elektabilitas Pasangan Calon (Paslon) Walikota Bandarlampung Pilkada 2024, Eva Dwiana-Deddy Amarullah memiliki kekuatan di 18 dari 20 kecamatan se-Kota Bandarlampung.
Kekuatan petahana itu diketahui berdasarkan hasil survei yang dilakukan Departemen Riset Penelitian dan Pengembangan (Litbang) Radar Lampung Media Group (RLMG) bekerja sama dengan Disway Research Development (DRD).
Chairman Radar Lampung, Ardiansyah, mengungkapkan untuk elektabilitas Paslon petahana Eva – Deddy meraih 61,20 persen, sedangkan Paslon penantang Reihana Wijayanto – Aryodhia Febriansa SZP hanya memperoleh 24,80 persen, atau unggul di 2 kecamatan: Telukbetung Barat dan Wayhalim.
"Sementara sebanyak 14 persen responden yang memiliki hak suara pemilihan belum memutuskan pilihannya," ujar Ardiansyah yang juga Direktur Disway itu, saat konferensi pers hasil survei, di Graha Pena Radar Lampung, Rabu, 6 November 2024.
Ardiansyah menyebutkan, hasil survei yang dilakukan oleh timnya ini menggunakan metode simple random sampling dengan melibatkan 500 responden yang berhak memilih dalam Pilkada 2024 (berusia minimal 17 tahun atau sudah menikah).
Adapun survei yang dilaksanakan pada 21-27 Oktober 2024 ini, margin of error (MoE)-nya sebesar 3 persen dengan tingkat kepercayaan 90 persen.
Adapun survei ini dilakukan berdasarkan simulasi tertutup dengan menggunakan foto pasangan calon dan satu pertanyaan tunggal. "Apabila pemilihan walikota-wakil walikota Bandarlampung 2024 dilaksanakan hari ini (21-27 Oktober 2024, red), siapa yang anda pilih?"
"Sebaran survei hitungannya secara proporsional yang dibagi di seluruh kecamatan, namun masing-masing kecamatan berbeda-beda, semakin banyak pemilih maka semakin banyak responden yang akan dipilih di kecamatan itu,” jelasnya.
Dikatakan Ardiansyah, temuan ini mengindikasikan bahwa meskipun ada potensi pergeseran dukungan, kecenderungan pemilih saat ini lebih menguntungkan pasangan Eva - Deddy.
Dengan dukungan yang tersebar merata di hampir seluruh kecamatan, pasangan ini berada dalam posisi yang sangat kuat untuk memenangkan Pilkada Bandarlampung 2024.
Untuk diketahui, Reihana - Aryodhia, merupakan paslon nomor urut 1 yang diusung oleh empat partai, yaitu PDIP, Perindo, Gelora, dan Partai Ummat.
Sementara itu, paslon nomor urut 2 Eva - Deddy didukung oleh sembilan partai, yakni Gerindra, Golkar, PAN, PKB, PKS, NasDem, Demokrat, PSI, dan PPP.