Pembuatan Perwali Trayek Angkot Kota Bandar Lampung Sudah 90 Persen

Pembuatan Perwali Trayek Angkot Kota Bandar Lampung Sudah 90 Persen

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandar Lampung, Socrat Pringgodanu--Deka Agustina Ramlan

BANDARLAMPUNG,LAMPUNGNEWSPAPER - Pembuatan Peraturan Walikota (Perwali) trayek angkutan kota (angkot) di Bandar Lampung saat ini progresnya sudah mencapai 90 persen. 

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandar Lampung, Socrat Pringgodanu, Senin (15/1/2024). "Jadi Perwali trayek angkot sudah 90 persen dan akan segera kita operasionalkan," kata dia. 

Socrat mengungkapkan, tidak mudah mengajak para supir angkot untuk bergabung sesuai dengan perwali. Sehingga perlu menyakinkan para supir angkot. 

BACA JUGA:Ada 125 Kasus Kekerasan Perempuan dan Anak di Bandar Lampung Selama 2023

"Kita berharap angkot yang ada dapat bergabung dan mematuhi Perwali tersebut," ujarnya. 

Socrat menjelaskan, warna dan rute angkot masih lama yakni Panjang, Teluk, Way Halim, Karang, Rajabasa. 

"Masih yang lama rutenya Rajabasa, Karang, Way Halim, Panjang, Teluk," pungkasnya. (dka)

Sumber: