KPU Pesawaran Tengah Seting Logistik Pemilu Untuk Setiap TPS
KPU Pesawaran telah rampungkan pelipatan surat suara, KPU Pesawaran lagi menyeting logistik pemilu untuk dikirim ke TPS--fahrurrozi
PESAWARAN,LAMPUNGNEWSPAPER- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pesawaran saat ini telah merampungkan pelipatan surat suara pemilu, dan tengah menyetting logistik pemilu untuk masing masing TPS, baik tingkat kecamatan hingga tingkat desa
“ Kalau pelipatan suara sudah selesai. Kita lagi seting logistik per kecamatan, per desa. Dan di setiap Tempat Pemungutan Suara itu kita siapkan 2 persen dari DPT,” ungkap Ketua KPU Pesawaran Yatin P. Sugino, Sabtu 13 Januari 2024
Dikatakan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kabupaten Pesawaran mencapai 344.903 jiwa. Dimana, nantinya pemilih akan diberikan 5 surat suara yakni Surat suara untuk Pemilihan Presiden, DPD RI, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/ kota
“Untuk jumlah Tempat Pemungutan Suara di pemilu 2024 mencapai 1381 TPS. Karena jumlah desa di Pesawaran bertambah, dari 144 menjadi 148 desa,”jelasnya
Rencananya lanjut Yatin, pendistribusian logistik pemilu dilaksanakan sekitar H-7 sebelum hari H atau pemungutan suara 14 Februari 2024. Dimana, semua logistik akan dikirim ke PPK kecamatan, selanjutnya dari kecamatan ke PPS di desa. Dan logistik pemilu paling lambat H-1 sudah berada di masing masing TPS
BACA JUGA:Polda Lampung Kalah Prapid, Hakim Kabulkan Permohonan Sarime Wati
“ Kita utamakan pendistribusian ke wilayah kepulauan seperti Pulau Pahawang dan Pulau Legundi serta desa terjauh,”paparnya
Lebih jauh Yatin menambahkan, nantinya pihaknya akan melakukan pelepasan logistik secara simbolis dengan menghadirkan unsur pimpinan daerah dan pihak terkait.
“ Mudah mudahan tidak ada kendala berarti saat pelaksanaan pendistribusian logistik pemilu. Kita juga akan undang uspida saat pelepasan logistik secara simbolis,”pungkasnya (Ozi)
Sumber: