Minyak dan Telur Paling Diburu Warga di Pasar Murah Pemkot Bandar Lampung

Minyak dan Telur Paling Diburu Warga di Pasar Murah Pemkot Bandar Lampung

Kepala Dinas Perdagangan Kota Bandar Lampung, Wilson Faisol --Deka Agustina Ramlan


BANDARLAMPUNG,LAMPUNGNEWSPAPER - Komoditas minyak dan telur paling banyak dicari oleh masyarakat di pasar murah Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung.

Demikian diungkapkan Kepala Dinas Perdagangan Kota Bandar Lampung, Wilson Faisol saat diwawancarai, Minggu (29/10/2023). "Iya, mingak dan telur jadi primadona karena banyak dicari oleh warga," kata dia.

Menurutnya, semua bahan pokok di pasar murah selalu habis dibeli warga. Namun minyak dan telur yang paling banyak dicari warga.

"Semuanya habis (dibeli), akan tetapi yang paling dicari memang minyak dan telur," kata Wilson.

Wilson menjelaskan, bahwa beras tidak banyak dicari warga, pasalnya baru saja Pemkot Bandar Lampung telah menyalurkan bantuan beras dari Bapanas.

"Mungkin karena baru saja pembagian beras ya, jadi tidak terlalu dicari. Tetapi tetap habis juga," ujarnya.

BACA JUGA:Walikota Eva Bagikan Biaya Operasional Tim Pendamping Keluarga di Bandar Lampung


Wilson menambahkan, ke depan pihaknya akan mengupayakan pasar murah dengan lebih banyak jumlah komoditas yang akan dijual.

"Kita kan membagi rata di seluruh kelurahan dalam dua putaran. Ke depan mudah-mudahan kita tambah lagi kuantitas dari produk yang dijual," tutupnya. (dka)

Sumber: