Miliki Wisata Ungggulan, Potensi Besar Dongkrak Pendapatan Lampung Utara

Miliki Wisata Ungggulan, Potensi Besar Dongkrak Pendapatan Lampung Utara

--

LAMPUNG UTARA, LAMPUNGNEWSPAPER - Kabupaten Lampung Utara (Lampura), memiliki beberapa potensi pariwisata yang tidak kalah menarik dengan kawasan pariwisata di daerah lain. 

 

Pasalnya, terdapat 16 objek wisata yang terdiri dari wisata alam, objek wisata budaya/religi dan wisata buatan.

 

Bupati Lampura, Budi Utomo mengatakan, objek wisata alam merupakan lokasi yang memiliki keindahan dan panorama alami yang menarik, sehingga potensi alami tersebut dapat dimanfaatkan menjadi wahana pariwisata dan pada akhirnya mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat, sekaligus menunjang pendapatan asli daerah (PAD).

 


Bendungan Way Rarem--

 

Begitu juga halnya, kata Budi Utomo, dengan potensi wisata budaya/religi yang kaitannya dengan keberadaan perkampungan penduduk asli yang masih menjaga seni budaya serta melestarikan adat istiadat masyarakat lampung, serta situs-situs religi yang berlatar belakang sejarah

 

Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Lampura melalui satuan kerja terkait akan memaksimalkan potensi dimiliki dalam menggenjot pembangunan daerah.

 

Bupati Lampura, Budi Utomo, menerangkan Kabupaten Lampura memiliki banyak sumber daya alam, di mulai dari perairan, pertanian, pariwisata, adat dan budaya, serta kekayaan hewan dan hayati yang ada. 

 

Sumber: