Sirkuit Way Khagom Mulai Dibersihkan Jelang Bupati Cup

Selasa 07-11-2023,08:47 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

KALIANDA,LAMPUNGNEWSPAPER - Dalam rangka menyongsong Event Bupati Cup Grasstrack Motocross 2023, Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan melaksanakan gotong royong di kawasan Sirkuit Way Khagom Kalianda.

 

Event Bupati Cup Grasstrack Motocross digelar dalam rangkaian memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Lampung Selatan ke-67 yang akan digelar pada 23 November 2023 mendatang. Dalam event ini nantinya pengunjung tidak akan dipungut biaya/gratis.

 

Aksi gotong royong tersebut melibatkan beberapa Perangkat Daerah dan juga didampingi langsung oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, Senin (6/11/2023).

 

Dalam aksi gabungan tersebut, nampak seluruh anggota gotong royong sangat bersemangat dan saling bekerjasama membersihkan kawasan Sirkuit Way Khagom Kalianda, mulai dari memotong rumput, merapikan pepohonan, mengumpulkan sampah hingga mengangkut sampah.

BACA JUGA:Ratusan Warga Trans Tanjungan Demo Minta Usut Bansos Sarat Penyelewengan

 

Sirkuit motorcroos ini dibangun dengan luas tanah 5,3 hektar dan memiliki panjang lintasan 1,4 kilometer. Selain itu sirkuit ini juga dilengkapi dengan pemandangan alam Lampung Selatan berupa Gunung Rajabasa, Pantai dan keindahan kota Kalianda.

 

Pada kesempatan itu, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto berharap, dengan adanya event-event yang diadakan di Lampung Selatan nantinya dapat berdampak pada kemajuan pertumbuhan ekonomi daerah.

 

“Harapannya dengan adanya event-event yang dilaksanakan, termasuk event Bupati Cup Grasstrack Motocross 2023 ini digelar dengan harapan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Lampung Selatan,” ujarnya. (red)

 

 

Tags :
Kategori :

Terkait