KALIANDA,LAMPUNGNEWSPAPER - Gedung Olahraga (Gor) Mustafa Kemal Kalianda yang telah lama rusak dipastikan mendapat perbaikan di anggaran perubahan tahun 2023 ini. Namun, perbaikan nya hanya bersifat rehab ringan karena menyesuaikan dengan anggaran yang ada.
Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Lamsel, Thamrin, S.Sos, MM menyatakan, TAPD telah mengalokasikan anggaran untuk regab Gor Mustafa Kemal tersebut. Anggarannya telah diflotong pada OPD masing-masing yang membidangi permasalahan tersebut.“Ya benar. Kalau tidak salah anggaran perbaikan nya ada di Dinas PUPR. Detail nya bisa ditanyakan langsung kesana,” ungkap Thamrin via pesan whatshapp, Senin (6/11/2023).
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Cipta Karya DPUPR Lamsel, Gunawan membenarkan hal tersebut. Dia menegaskan, jika alokasi anggaran rehab Gor Mustafa Kemal pada APBDP Tahun 2023 ini nilainya sekitar Rp150 juta.
“Kalau dengan anggaran yang ada ini kita hanya bisa melakukan rehab ringan. Yakni memperbaiki atap baja berat yang rusak saja. Akan kita maksimalkan sesuai dengan anggaran yang telah tersedia,” ungkap Gunawan.
Dia melanjutkan, jika ingin melakukan rehab secara menyeluruh pada fasilitas olahraga itu membutuhkan anggaran yang tidak sedikit. Berdasarkan analisa penghitungannya membutuhkan anggaran sekitar Rp500 jutaan.
BACA JUGA:Ratusan Warga Trans Tanjungan Demo Minta Usut Bansos Sarat Penyelewengan
“Dengan alokasi anggaran yang ada ya kita maksimalkan saja. Paling tidak kita perbaiki dulu atap nya agar tidak bocor. Semestinya ada anggaran perawatan yang ditaruh di Diapora. Jadi tidak menunggu rusak parah dulu untuk diperbaiki kalau ada anggaran perawatannya,” pungkasnya. (idh)