Pemkot Bandar Lampung Anggarkan 7,5 M Untuk Ganti 103 Armada Sampah Rusak

Kamis 07-09-2023,20:02 WIB
Reporter : Deka Agustina Ramlan
Editor : Heru Djalili

 

Budiman mengatakan, dalam realisasi pengadaan mobil sampah tersebut, pihaknya saat ini tengah menunggu.

 

"Kalau tahun kemarin sih akhir tahun ya. Untuk tahun ini, ya kita tunggu dulu," ungkapnya.

 

Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana membenarkan bahwa pemkot akan menambah mobil sampah.

 

Penambahan mobil sampah tersebut dilakukan karena ia melihat terdapat sejumlah armada DLH Bandar Lampung yang mulai rusak dan tak layak beroperasi.

 

"Kita akan segera tambah truk sampah," kata Bunda Eva, sapaan akrabnya. 

 

Pasalnya, Pemkot Bandar Lampung mencatat dalam kurun waktu sehari, sampah yang dihasilkan oleh warga Bandar Lampung mencapai 800 ton yang masuk ke TPA Bakung. 

 

Sampah-sampah tersebut diangkut dari berbagi TPS yang ada di seluruh Kota Tapis Berseri. Dalam satu mobil truk sampah dapat mengangkut 8 ton sampah. (dka)

Tags :
Kategori :

Terkait