Kodim 0426 Tuba Kenalkan Olahraga Woodball

Minggu 26-07-2020,14:58 WIB
Reporter : Redaksi Lampung Newspaper
Editor : Redaksi Lampung Newspaper

Lampungnewspaper.com - Berolahraga adalah salah satu usaha dalam rangka mewujudkan dan menjaga kebugaran tubuh, untuk mendukung pelaksanaan tugas sehari- hari. Pada Rabu, 15 Juli 2020 yang lalu, Kodim 0426 Tulang Bawang mengenalkan dan mensosialisasikan olahraga Woodball kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Tulang Bawang dan Mesuji, agar dapat mengembangkan serta menjadikan olahraga ini merakyat. Hari ini (24/7) Kadiskepora (Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga) Kabupaten Tulang Bawang Dra. Yeni Karmini Utri, MH melaksanakan latihan Woodball bersama anggota Kodim 0426 Tulang Bawang di Stadion Tiuh Tohou Tulang Bawang. Menurut Yeni, Ternyata setelah turun langsung ke lapangan untuk bermain, olahraga Woodball sangat menyenangkan, menimbulkan rasa semakin ingin tahu dan penasaran, ternyata olahraga Woodball sangat memerlukan konsentrasi yang tinggi dan santai untuk bisa memukul bola dan memasukkan ke gawang, memang tidak sulit tapi perlu konsentrasi. Karena ini adalah olahraga yang baru diperkenalkan, tentu masih terkendala dengan alat peralatannya. \"Selaku Kadiskepora dirinya akan mendukung untuk mengembangkan olahraga Wooball di Kabupaten Tulang Bawang, kita sosialisasikan di Dinas Intansi terlebih dahulu baru kepada masyarakat luas,\" paparnya \"Semoga Woodball bisa berkembang di Kabupaten Tulang Bawang seperti harapan Letkol Kohir Komandan Kodim 0426 Tulang Bawang,\" pungkasnya. (mad/red)

Tags :
Kategori :

Terkait