BANDARLAMPUNG - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandar Lampung mengimbau warga pesisir untuk meningkatkan kewaspadaan menjelang potensi banjir rob yang diprediksi terjadi pada 21 hingga 24 November 2025, berdasarkan informasi terbaru dari BMKG.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Bandar Lampung, Idham Basyar, mengatakan potensi rob tersebut perlu menjadi perhatian serius warga, terutama yang tinggal di wilayah rawan genangan. Ia menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, khususnya saluran drainase agar tidak tersumbat. “Jangan buang sampah sembarangan. Drainase yang tersumbat harus kita bersihkan bersama untuk mengurangi risiko bencana terkait rob ini. Informasi dari BMKG, kemungkinan rob kembali terjadi pada tanggal 21 sampai 24 November 2025,” ujar Idham. Untuk mengantisipasi dampak yang lebih besar, BPBD telah menyiapkan langkah-langkah kesiapsiagaan.BMKG Prediksi Rob, BPBD Bandar Lampung Siagakan Patroli di Wilayah Pesisir
Selasa 25-11-2025,22:36 WIB
Editor : Deka Agustina Ramlan
Kategori :