Banyak Laporan Warga, PMI Metro Langsung Adakan Donor Darah

Banyak Laporan Warga, PMI Metro Langsung Adakan Donor Darah

LAMPUNGNEWSPAPER.COM, METRO - Guna memastikan ketersediaan pasokan darah di Bumi Sai Wawai, Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Metro mengadakan aksi donor darah massal di SMK Muhammadiyah 3 Metro.

Donor darah itu juga sebagai upaya jaminan ketersediaan ditengah mewabahnya demam berdarah dangue (DBD).

Ketua PMI Kota Metro, Silfia Wahdi Naharani mengatakan, kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari kritikan netizen di sosial media terkait sulitnya mencari stok darah di Bumi Sai Wawai.

\"Ini merupakan kegiatan perdana kami PMI Kota Metro beserta pengurus UPTD yang mungkin beberapa warga ada yang mengkritisi terkait minimnya stok darah. Setelah mendapat laporan kami langsung menangkap hal itu. Langkah nya dengan mengadakan donor darah di beberapa tempat seperti di SMK Muhammadiyah 3 Metro yang mempelopori dan sasaran nya cukup banyak,\" kata dia, Senin, 10 Januari 2022.

Dia menambahkan, karena di musim penghujan ini merupakan puncak dari sebaran nyamuk DBD, dengan cukupnya ketersediaan darah tidak menjadi ancaman yang besar dalam penanganannya.

\"Kami juga berharap musim DBD ini kita preventif untuk mencegah dengan beberapa upaya terutama penerapan 3M+. Intinya kita semua bersih-bersih dan jangan sampai ada warga Metro yang kembali terkena DBD,\" tambahnya.

Wanita yang merupakan Ketua TP PKK Metro ini juga mengimbau kepada masyarakat jika terjadi gejala panas masyarakat harus.

\"Kita semua harus waspada, dan cepat untuk melaporkan ke puskesmas. Kita juga siap menyediakan stok darah jika banyak yang membutuhkan,\" ungkapnya.

Silfia juga meminta kader posyandu dan kader Jumantik yang berasal di setiap kelurahan untuk aktif kembali.

\"Tentunya pemerintah tidak bisa untuk menangani sendiri. Bagaimana juga, masyarakat perlu menyadari bahwasanya sehat itu dimulai dari diri sendiri,\" kata dia.

\"Saya berharap, nantinya mulai dari RT/RW, Lurah yang menyemarakkan untuk bergotong royong. Pak Wali juga sudah menyampaikan juga untuk bergotong royong untuk lingkungan rumah maupun di kelurahan,\" lanjutnya. (Mtn)

Sumber: