Pemkot Bandar Lampung Terus Kembangkan Wisata Sumur Putri dengan Arung Jeram

Pemkot Bandar Lampung Terus Kembangkan Wisata Sumur Putri dengan Arung Jeram

Kepala Dinas Pariwisata Kota Bandar Lampung, Adiansyah--Foto Deka Agustina Ramlan

BANDARLAMPUNG, LAMPUNGNEWSPAPER– Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung melalui Dinas Pariwisata setempat terus mengembangkan potensi wisata Sumur Putri.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Bandar Lampung, Adiansyah mengatakan, hal itu dilakukan guna menarik jumlah wisatawan ke Kota Tapis Berseri.

Ardiansyah menjelaskan, destinasi wisata Sumur Putri memiliki sebuah monumen bersejarah berupa sumur yang mengeluarkan air hangat.

“Selain itu Sumur Putri juga merupakan sebuah legenda kearifan lokal masyarakat setempat,” katanya, Minggu (12/5/2024).

BACA JUGA:Disdukcapil Bandar Lampung Tawarkan 3 Pilihan Layanan Adminduk Gratis

Kemudian, Sumur Putri juga kerap digunakan oleh masyarakat sebagai lokasi menggelar kegiatan kearifan lokal pembersihan diri saat menyambut bulan suci ramadan dan beberapa kegiatan lainnya.

Adiansyah juga memaparkan, Sumur Putri memiliki penampilan seperti air terjun.

“Sumur Putri juga merupakan wisata dengan pemandangan alam yang masih asri,” ujarnya.

Oleh sebab itu, Adiansyah menyebut, pihaknya akan terus mengembangkan potensi Sumur Putri.

“Kita akan tambah wahana arung jeram, tempat kemah, ruko-ruko mulai kita tata kembali dan kita isi,” ungkapnya.

Sementara itu, Silvi, salah seorang pengunjung mengatakan, saat ini Sumur Putri telah memiliki kemajuan dari berbagai aspek.

“Sekarang sudah makin bagus, aman untuk tempat bermain anak,” katanya.

"Ada spot tempat duduknya kaya di Bali, hawanya sejuk, enaklah," tutupnya. (dka)

Sumber: