Polisi Diminta Tangkap Semua Bandar Narkoba di Kampung Bugis

Polisi Diminta Tangkap Semua Bandar Narkoba di Kampung Bugis

Lampungnewspaper.com - Maraknya peredaran narkoba di Kampung Bugis, Kelurahan Menggala Kota, Kecamatan Menggala Kabupaten Tulangbawang, pasalnya peredaran narkoba di Kampung Bugis sangat merajalela, bahkan terkesan tidak takut dengan aparat penegak hukum dan tidak kenal waktu baik itu pagi hari atau siang maupun malam hari, Senin, (07/2021). salah satu warga Kampung Bugis menjelaskan, bahwa peredaran narkoba di Kampung Bugis ini sangat luar biasa. \"Kami warga sangat resah dengan adanya peredaran narkoba di Kampung Bugis yang sangat kami cintai ini, tidak cuma Bapak-bapak ataupun Ibu-ibu, anak kecilpun tau kalo peredaran narkoba sudah seperti jual beli kacang goreng,\" ungkapnya. \"Maka dari itu, kami masyarakat Bugis merasa sangat resah dengan peredaran narkoba ini, sebab sering sekali disekeliling halaman rumah saya pernah saya temui alat hisap narkoba, jadi keselamatan saya ini terancam. Bisa saja masyarakat salah paham dengan saya. Bisa dituduh sudah ikut-ikut konsumsi barang haram tersebut,\" keluhnya. Oleh sebab itu, dirinya bersama masyarakat, seperti yang didiskusikan disalah satu grup WhatsApp, yakni BUGIS BERSATU berharap kepada aparat penegak hukum khususnya Polres Tulangbawang Polda Lampung, agar segara dapat bertindak tegas terhadap bandar-bandar narkoba di Kampung Bugis dan tidak pandang bulu. Sementara itu, saat dimintai keterangan, Lurah Menggala Kota Hery Efendy mengatakan bahwa dirinya mendukung upaya aparat penegak hukum untuk dapat membrantas peredaran narkoba, bukan hanya pemakai, tapi juga para bandar besarnya, sebab siapa yang tidak tau siapa-siapa saja bandar narkoba di Kampung Bugis. \"Tapi saya minta masyarakat juga harus pro-aktif, berani didepan bersama-sama memberantasnya. Kita sama-sama membantu Aparat Kepolisian agar bisa memberantas peredaran narkoba diwilayah Menggala Kota, sebab peredaran narkoba ini sangat merusak, terutama generasi penurus,\" tandasnya. (FAY/MAD).

Sumber: