Dinas Kesehatan Tulangbawang Rapid Test Para Penumpang Bus

Dinas Kesehatan Tulangbawang Rapid Test Para Penumpang Bus

Lampungnewspaper.com - Dalam rangka pencegahan penyebaran wabah Virus Corona Disease (Covid-19) akibat adanya lonjakan arus mudik hari raya lebaran idul fitri, yang mana meski sebenarnya telah dilarang oleh Pemerintah. Dinas Kesehatan Kabupaten Tulangbawang melakukan upaya dengan melaksanakan pemeriksaan kepada para penumpang bus yang melintas di Kabupaten Tulangbawang, Minggu (02/2021). Pelaksanaan pencegahan tersebut diantaranya dengan melakukan pemeriksaan di Posko yang ada di Bawang Latak, Kecamatan Menggala, para penumpang bus umum dilakukan pemeriksaan rapid test antigen. Kegiatan ini, dilakukan Dinas Kesehatan Kabupaten Tulangbawang bekerjasama dengan pihak Polres Tulangbawang, hasilnya sebanyak 22 orang dilakukan pemeriksaan rapid test antigen. \"Kita Dinas di Posko koordinasi dengan Polres Tulangbawang dititik Posko mudik, kendaraan bus-bus umum, penumpangnya kita rapid antigen, itu dilakukan secara acak berdasarkan suhu tubuh para penumpang bus, jika kita lihat suhunya tinggi atau bergejala maka baru kita rapid,\" jelas Sekretaris Dinas Kesehatan Tulangbawang Lasmini. Lanjutnya, sejauh ini, dari 22 orang penumpang bus yang dilakukan rapid test antigen oleh Dinas Kesehatan Tulangbawang, tidak ada satupun yang positif terdeteksi reaktif Covid-19. \"Syukur alhamdulillah tidak ada yang positif, namun meski demikian tidak ada yang positif, kami akan terus menjaga dan melakukan pencegahan, terutama nantinya H-7 sampai H+7 lebaran hari raya idul fitri,\" ungkap Lasmini. Sementara itu, Sukirman, sopir bus yang membawa penumpang hendak menuju Pulau Jawa, mengaku senang dengan dilakukannya pemeriksaan sedemikian rupa terhadap para penumpang bus, dirinya termasuk kernet bus. \"Karena kalo seperti ini kan kita jadinya nyaman bawa penumpang, tidak khawatir akan tertular virus corona, sebab kita tidak tau apakah ada penumpang yang fositip Covid-19 atau tidak, tapi jika sudah seperti ini kita kan jadinya bisa tau, ada atau tidak\" ujarnya. (FAY/MAD).

Sumber: