Safari Ramadhan, Gubernur Arinal Berikan Bantuan di Kabupaten Pringsewu
--
PRINGSEWU -- Gubernur Lampung Arinal Djunaidi didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal menyerahkan bantuan berupa 120 paket sembako dan 2 kursi roda kepada warga di Kelurahan Bulusari, Kecamatan Gading Rejo, Kabupaten Pringsewu, Kamis (21/3/2024).
Menurut Gubernur, kegiatan pemberian bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dari Gubernur Lampung dan Pemerintah Provinsi Lampung terhadap masyarakat Pringsewu yang membutuhkan.
"Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi bapak ibu semua, dan yang terpenting sehat bu, supaya tetap bisa beraktifitas," ucap Gubernur saat menyapa warga yang hadir dalam kegiatan tersebut.
Gubernur juga menyempatkan diri untuk menyapa Warga Pringsewu penyandang disabilitas, dan menyerahkan bantuan berupa kursi roda kepada Riky (22) dan Rahmad (42) yang menderita kelumpuhan.
Sementara itu ibu hartini (90) warga bulusari yang menerima bantuan paket sembako menyatakan ucapan terimakasih dan mendoakan Gubernur Arinal sehat selalu.
"Matursuwun Bapak Gubernur Arinal, kulo diparingi sembako, mugi-mugi sampean diparingi kekuatan kesehatan, diparingi subur makmur dan panjang umur," ucapnya dalam bahasa jawa.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pj Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan beserta Istri, Kepala OPD Provinsi Lampung, serta Forkopimda Kabupaten Pringsewu. (*)
Sumber: