Harga Beras Terjangkau: Bunyi Audiensi Bulog – PWI
--Idho Mai Saputra
KALIANDA,LAMPUNGNEWSPAPER - Program kerja pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Perwakilan Lampung Selatan yang dikemas lewat audiensi terus berjalan secara marathon.
Kali ini, pertemuan bersama mitra kerja itu menyasar ke Kantor Cabang Pembantu (KCP) Badan Urusan Logistik (Bulog) Kalianda, Selasa (10/10/2023).
Selain sebagai ajang silaturahmi, audiensi tersebut juga sebagai tindak lanjut penandatanganan Nota Kesepahaman tentang Peningkatan Profesionalisme Wartawan Indonesia oleh Direktur Utama Perum BULOG, Budi Waseso dengan Ketua Umum PWI, Atal S. Depari yang disaksikan oleh Bapak Presiden Joko Widodo, saat Hari Pers Nasional di Gedung Serbaguna Pemprov Sumut pada hari Kamis, 9 Februari 2023 lalu.
Ketua PWI Perwakilan Lampung Selatan Supradianto mengatakan, maksud dan tujuan sesuai dengan MoU tersebut mengharapkan pihak Bulog KCP Kalianda dapat merespon. Dengan kata lain, diantara kegiatan program kerja pihak Bulog melibatkan PWI Lampung Selatan.
BACA JUGA:Panjang Umur Pak Bupati Nanang
"Pertama-tama kami terima kasih sudah diterima pihak Bulog. Selanjutnya, audiensi ini menindaklanjuti apa yang sudah dilakukan MoU PWI pusat dengan Bulog saat acara HPN 2023," jelas Supradianto.
Selain penyampaian kerjasama pada bidang program kerja, Supradianto melanjutkan agar kedepannya kerjasama dapat terus berlanjut hingga berdampak pada masyarakat khususnya dalam segi kemudahan memperoleh beras dengan harga yang terjangkau.
"Dalam kepengurusan PWI ada bidang - bidang yang saling berkaitan. Diantaranya, PWI ada koperasi Cindar Bumi. Kita berharap, koperasi PWI ini dapat dilibatkan oleh pihak Bulog," beber Supra.
Merespon yang disampaikan perihal tersebut, Kepala Bulog KCP Kalianda Adzie Zulfikar menegaskan, pihaknya merespon positif maksud dan tujuan pihak PWI Perwakilan Lampung Selatan.
"Insyaallah kami akan memfollow up kesepakatan yang sedang berjalan. Dengan ketentuan - ketentuan peraturan di internal Bulog," kata Adzie Zulfikar.
BACA JUGA:7 Kajari Bergeser, Kajari Lamsel Dwi Astuti Digantikan Afni Carolina
Kepala Bulog KCP Kalianda yang baru menjabat Dua bulan ini mengatakan, pihaknya menilai gagasan yang disampaikan PWI sangat baik. Sebab, sinergitas antara kedua belah pihak semakin baik.
"Menurut kami, hal ini bagus juga (MoU PWI dan Bulog, red). Tetapi, seperti apanya (program, red) nanti kita rancang dulu serta konsultasi ke tingkat atas. Yang pasti kami sangat support gagasan ini," pungkasnya. (idh)
Sumber: