Pengalihan Televisi Digital Secara Bertahap

Pengalihan Televisi Digital Secara Bertahap

LAMPUNGNEWSPAPER.COM, BANDARLAMPUNG –  Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate berencana, menerapkan pengalihan televisi digital secara bertahap. “ASO (kebijakan Analog Switch Off TV Broadcasting atau Penyiaran Televisi, red) akan dilaksanakan dengan multifase agar bisa dilaksanakan dengan baik, sehingga Analog Swithoff akan dilakukan secara bertahap,” ujar Jhonny kepada media di Kantor Kementerian Kominfo, Jakarta, baru-baru ini. Multifase dilakukan agar ASO terlaksana dengan baik, dan tidak merugikan masyarakat. Maka dari itu, Jhonny berharap, melalui tahapan ini, Kominfo dapat terus bekerja sama dengan penyedia set top box (STB) agar masyarakat tetap terlayani. “Agar masyarakat bisa tetap terlayani dan televisi dapat mereka nikmati, saya harapkan tahapan itu dilakukan oleh dan kerja sama yang baik antara Kominfo dengan penyedia set top box,” ujarnya. Ia juga menjelaskan, distribusi STB gratis TV digital untuk keluarga miskin juga jadi perhatian, sebelum benar-benar mematikan siaran TV analog dan dialihkan sepenuhnya ke siaran TV digital di daerah tersebut. “Penyedia set top box ini adalah penyelenggara multiplex, penyelenggara mux ini adalah perusahaan atau group perusahaan televisi yang sudah memberikan komitmennya untuk pengadaan pendistribusian dan pemasangan intalasi set top box di tv masyarakat miskin yang belum memenuhi syarat DVB-T2 atau TV digital,” jelas Jhonny. Sementara untuk saat ini, Jhonny mengatakan tim penyelenggara sedang memproses dan akan diumumkan kedepannya. “Nanti akan diumumkan langsung oleh tim. Sekarang tim sedang bekerja,” tutupnya. Sebagai informasi, ASO Tahap 1 yang diterapkan pada 30 April lalu baru dilakukan di delapan kabupaten/kota dari 166 kabupaten/kota yang telah ditetapkan. Delapan kabupaten/kota yang dimaksud, yaitu Riau (Kota Dumai, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Kepulauan Meranti), Nusa Tenggara Timur (Kabupaten Timur Tengah Utara, Kabupaten Belu, Kabupaten Malaka), dan Papua Barat (Kota Sorong, Kabupaten Sorong). Saat ini, Kominfo beserta penyelenggara multipleksing (mux) telah memperluas jangkauan siaran TV digital dari delapan kabupaten/kota menjadi 20 kabupaten/kota. (*)

Sumber: