Mobil Oknum Camat Negerikaton Terbukti Bawa APK Paslon Nomor 2

Mobil Oknum Camat Negerikaton Terbukti Bawa APK Paslon Nomor 2

--

PESAWARAN. LAMPUNG NEWS PAPER- Setelah menunggu berjam-jam, akhirnya bawaslu Pesawaran disaksikan aparat Kepolisian serta warga membuka membuka mobil Camat Negeri Katon yang diduga membawa APK Paslon Nomor dua Nanda Indira - Antonius. 
 
Saat mobil dibuka, benar dugaan warga tersebut terdapat ribuan banner siap pasang dan karung berisi kaos paslon yang berjargon CAKEP. Kemudian, salah satu APK diperlihatkan kepada warga, nampak jelas APK Paslon Nomor Urut 2 Nanda Indira-Antonius. 
 
Ketua AMP Saprudin Tanjung mengatakan bahwa dugaan warga bahwa mobil camat membawa APK Paslon Nomor 2 terbukti benar.
 
“Akhirnya tugas sudah selesai ya proses pembuktian di lapangan bahwa bener mobilnya membawa APK Paslon No. 2 (Nanda Indira-Antonius) setelah mobilnya dibuka,”ungkap Tanjung
 
Dikatakan, bukti-bukti ketidaknetralan Camat Negeri Katon ini, akan langsung di bawa ke bawaslu untuk diproses secara langsung hari ini juga. Untuk itu, dirinya mengharapkan agar pilkada di Pesawaran ini dapat berjalan secara damai dan jurdil.
 
 “Kita minta hari ini langsung diproses agar tidak ada simpang siur berita nantinya. Selain banner juga ada kaos,”ucapnya
 
Sementara Ketua Bawaslu Pesawaran Fatihunnajah menegaskan bahwa pihaknya akan langsung memproses masalah tersebut.
 
“Kita apresiasi masyarakat Pesawaran yang ikut dalam pengawasan Pilkada ini bagaimanapun caranya. Terkait penemuan hari ini akan kita tindaklanjuti hari ini juga. Pun juga barang bukti seperti kaos, banner serta mobil akan kita bawa sebagai barang bukti,”tegasnya
 
Soal tindakpidana pilkada, lanjut dia, pihak Bawaslu akan berkoordinasi dengan kejaksaan dan kepolisian. Terkait mobil tersebut, diakui oleh camat bahwa itu memang kendaraan yang disewa oleh pihaknya untuk operasional. 
 
“Mobil itu sehari-hari dibawa oleh camat untuk kegiatan dinas di kecamatan. Itu pengakuan dari camatnya,” pungkasnya (ozi)

Sumber: