Saburai TV Grup Siap Bersinergi Dukung Pembangunan Kota Bandar Lampung
Reporter:
Deka Agustina Ramlan|
Editor:
Deka Agustina Ramlan|
Kamis 12-09-2024,13:43 WIB
--
BANDARLAMPUNG - Saburai TV Grup siap bersinergi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung dalam mendukung pembangunan yang ada di Kota Tapis Berseri ini.
Hal itu disampaikan CEO Saburai TV, Taswin Hasbullah saat audensi dengan Walikota Bandar Lampung di ruang rapat walikota setempat, Kamis (12/9/2024). "Kami disini ingin menjalin silaturahmi, serta memperkuat kerjasama dengan Pemkot Bandar lampung," kata dia.
Taswin juga menambahkan, Saburai TV Grup yang terdiri dari media televisi Saburai TV, koran Lampung Newspaper dan online siap bersinergi mendukung semua pembangunan yang dilakukan Pemkot Bandar Lampung.
"Kami siap bersinergi mendukung pembangunan yang ada di Kota Bandar Lampung, melalui pemberitaan yang positif. Sehingga pembangunan dapat lebih tersampaikan ke masyarakat," ujarnya.
Sementara itu, Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana menyambut baik kedatangan Saburai TV Grup.
"Bunda berharap melalui Saburai TV Grup ini dapat menginformasikan ke masyarakat luas tentang pembangunan yang ada di Kota Bandar Lampung," kata dia.
Orang nomor satu di Kota Tapis Berseri ini juga mengatakan, saat ini Pemkot Bandar Lampung sedang banyak melakukan pembangunan dan mengutamakan kegiatan kemasyarakatan.
"Karena semua kemajuan dan pembangunan di Bandar Lampung ini tidak lain untuk kesejahteraan masyarakat," tambahnya.
Bunda Eva menjelaskan, Pemkot Bandar Lampung sangat mendukung penggiat usaha dan kegiatan UMKM untuk meningkatkan perekonomian di Kota Tapis Berseri.
"Saat ini juga banyak hotel mewah yang akan berdiri di Bandar Lampung. Semua izinnya kita permudah. Namun, kita beri syarat yaitu 10 persen pekerjanya harus warga Bandar Lampung. Ini tidak lain untuk mengurangi angka pengangguran di Bandar Lampung," ungkapnya.
"Bunda berharap dengan banyaknya pembangunan di Kota Bandar Lampung, menjadikan kota yang cantik, maju dan metropolitan. Sehingga perekonomian semakin baik dan masyarakat juga sejahtera," pungkasnya. (dka)
Sumber: