“JPO ini diharapkan pada Desember selesai, kemudian dilanjutkan awal 2024, sekarang sedang pemasangan tiang pancang kemudian tiang jembatan,” kata Iwan.
Sebelumnya diberitakan, Pemkot Bandarlampung menyebut telah menambah anggaran pada pembangunan JPO yang menghubungkan Pemkot ke Masjid Al Furqon sebanyak Rp 3 milar.
Hal itu diungkapkan Iwan Gunawan. Sebelumnya pada awal pembangunan JPO Al Furqon tahap I menganggarkan dana Rp5 miliar rupiah.
Penambahan dana tersebut kata Iwan berasal dari APBD Perubahan yang diajukan beberapa waktu lalu ke DPRD Kota Bandarlampung.
“Kemarin itu memang sudah Rp5 miliar ya, dan di APBD perubahan ditambah Rp3 miliar, jadi totalnya Rp8 miliar untuk tahap satu. Nanti sisanya di tahun depan, lagi kita hitung,” terangnya. (*)