“Dan penilaian indeks kualitas pengisian JPT ada beberapa dimensi penilaian yaitu dimensi persiapan pengisian JPT, pelaksanaan pengisian, pelaporan pengisian, inovasi manajemen pengisian dan pelanggaran sistem Merit dan pengisian JPT,” ulasnya.
Sementara itu, Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin mengatakan, penghargaan ini diraih berkat kerja keras dan komitmen jajaran Pemkot Metro dalam penerapan sistem Merit dan pengelolaan manajemen SDM ASN yang ada di Bumi Sai Wawai.
“Alhamdulillah, terima kasih kepada KASN atas penghargaan ini. Tentu diraihnya penghargaan ini berkat kerja keras dan komitmen kita dalam pengelolaan manajemen ASN yang baik,” kata Wahdi.
Dijelaskannya, dalam penempatan pegawai, pihaknya lebih selalu melihat dari kompetensi dan kualitas dari ASN tersebut. Sebab, ini merupakan salah satu komitmen Pemkot Metro untuk mewujudkan tata pemerintahan yang baik.
Wahdi menambahkan, ke depan pihaknya akan berupaya agar penerapan sistem Merit di Kota Metro bisa lebih baik lagi dan hal ini tentu akan mewujudkan Good Governance dan juga berdampak ke pelayanan kepada masyarakat.
“Tentu penghargaan ini akan menjadi acuan kita untuk bekerja lebih baik lagi ke depannya. Untuk mewujudkan Kota Metro yang lebih baik lagi,” pungkasnya. (MRC)