METRO, LAMPUNGNEWSPAPER - Bunda PAUD Kota Metro, Silfia Naharani memaparkan urgensi pendidikan usia dini bagi anak-anak, sebagai pijakan awal bagi pembangunan sumber daya manusia yang berkelanjutan, selaras dengan visi Kota Metro, “Terwujudnya Kota Metro Berpendidikan, Sehat, Sejahtera dan Berbudaya”.
BACA JUGA:Peringati HKN Ke-59, Pj Nukman: Peserta JKN Lampung Barat Dekati 100 Persen
Menurut Silfia, pendidikan usia dini adalah langkah awal bagi anak dalam dunia pendidikan dan titik awal perjalanannya kelak, dalam berkembang dan berperan di masyarakat, bangsa, negara, dan juga dunia.
“Sebagai pijakan pertama, pengalaman belajar anak di PAUD menjadi sangat penting dikarenakan segala aspek pembelajaran yang didapat akan sangat mudah diserap dan diterapkan dalam sifat dan kebiasaan para anak-anak kita, sehingga kita sebagai orang tua dan pendidik harus dapat memberikan upaya terbaik dalam proses tersebut,” kata Silfia dalam kegiatan sosialisasi “Ayo Sekolah” bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Metro, di aula Kecamatan Metro Timur, Selasa, 21/11/2023.
Silfia juga menyampaikan, peran orang tua sangat besar dalam proses pendidikan anak dan kemitraan satuan PAUD dengan wali murid, adalah kunci terciptanya kesinambungan dalam kegiatan bermain dan penanaman nilai pendidikan yang dikenalkan.
Dia menyebut program Ayo Sekolah merupakan yang pertama di Provinsi Lampung, bahkan di Indonesia. Hal itu dilakukan dengan harapan, tumbuh kembang anak dapat berjalan dengan baik.
“Program ini dilakukan, bagaimana kita mengajak anak-anak yang sudah saatnya mengenal sekolah, terutama PAUD sudah harus keluar dari gendongan ibunya, kemudian, dikenalkan ke lingkungan PAUD. Karena di sana mengajari mereka untuk tumbuh kembangnya, terutama perkembangan anak, motorik dan sensorik nya harus dibantu dan pasti kalau di PAUD itu guru-gurunya juga sudah terlatih dengan baik, harapannya anak-anak juga tumbuh kembangnya maksimal,” jelasnya.
“Jika repot, ya itu harus disadari oleh orang tua, karena ini investasi yang luar biasa. Kan berharapnya anak lebih baik dari mereka,” lanjutnya.