Semarak Lomba Burung Berkicau Lampung Berjaya Cup, Guburner Arinal Titip Pesan

Minggu 01-10-2023,21:27 WIB
Reporter : Heru Djalili
Editor : Heru Djalili

BANDAR LAMPUNG, LAMPUNGEWSPAPER - Lomba burung berkicau bertajuk "Lampung Berjaya Cup," yang digelar oleh Media Kreator Siber Indonesia (Mkreasi) resmi dibuka. 

 

BACA JUGA:Akibat Kekeringan, Gagal Panen Tanaman Padi Meluas di Palas Lamsel

 

Lomba burung berkicau itu, dibuka oleh Kepala Dinas Kehutanan, Yanyan Ruchyansyah, di Lapangan Pkor Wayhalim, Kota Bandarlampung, Provinsi Lampung, Minggu (1/10). 

Kepala Dinas Kehutanan, Yanyan Ruchyansyah, menyampaikan apresiasi Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, terhadap penyelenggara lomba burung kicau bertajuk "Lampung Berjaya Cup".

 

"Gubernur Lampung tidak bisa hadir karena sedang ada acara di Jakarta, tetapi dia menitipkan pesan melalui Saya," ujarnya ketika menyampaikan sambutan. 

 

Pesan itu yakni, harus tetap menjaga pelestarian burung berkicau di Provinsi Lampung. 

 

Mengingat habitat burung di Provinsi Sai Bumi Ruwa Jurai semakin terancam yang disebabkan oleh faktor ekosistem, dan perubahan habitat. 

 

Sehinngga banyaknya penggemar burung berkicau yang lebih dikenal dengan kicau mania, dapat menjadi salah satu instrumen masif pelestarian burung di Provinsi Lampung. 

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler