Caleg DPRD Kota Metro Gelar Jalan Sehat di Iringmulyo

Minggu 20-08-2023,17:19 WIB
Reporter : Muhammad Richardo
Editor : Admin

METRO,LAMPUNGNEWSPAPER - Calon legislatif (caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Metro dapil III, Warga Kelurahan Iringmulyo, Kecamatan Metro Timur menggelar kegiatan jalan sehat bersama masyarakat, dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 kemerdekaan Indonesia, Minggu, (20/8).

 

 

 

Dengan mengenakan pakaian dan atribut merah-putih, ratusan peserta gerak jalan sehat yang didominasi masyarakat lingkungan Kecamatan Metro Timur, nampak antusias mengikuti rangkaian acara.

 

 

 

Dari pantauan Lampung Newspaper, terlihat beberapa saat, sambil berkeliling melewati jalur yang sudah ditetapkan penyelenggara, peserta jalan sehat sesekali bertegur sapa dengan warga lainnya di tepian jalan permukiman.

 

 

BACA JUGA:Perumahan CitraLand Bandarlampung, Sudah Sistem Keamanan Lemah, Administrasi Penghunipun tak Jelas

 

 

Penyelenggara jalan sehat sekaligus caleg yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Irsyad Muhtada mengatakan, selain untuk memeriahkan peringatan HUT kemerdekaan, kegiatan jalan sehat itu bertujuan untuk merawat tali silaturahim antarwarga, wabilkhusus, masyarakat di lingkungan Kelurahan Iringmulyo, Kecamatan Metro Timur, Kota Metro.

 

 

 

“Kami menginisiasi kegiatan ini sebagai bentuk partisipasi memeriahkan peringatan ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia. Insya Allah, tujuannya untuk mempererat silaturahmi. Ya, lantaran jalan sehat ini, para peserta yang notabene masyarakat setempat, kan jadi berkumpul, bertatap muka, ngobrol-ngobrol juga kan akhirnya,” kata Irsyad kepada Lampung Newspaper.

 

 

BACA JUGA:KPU Tanggamus Umumkan DCS Pileg 2024

 

 

Pria jebolan program strata satu Fakultas Psikologi, Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta itu menjelaskan, jalan sehat dipilih untuk digelar karena bisa menyehatkan. Selain itu, terdapat juga puluhan hadiah hiburan yang disiapkan, bagi peserta yang menang undian kupon.

 

 

 

“Jalan sehat itu sesuai namanya ya, berjalan itu kan bisa menyehatkan. Nah, supaya acaranya tambah meriah, kami juga sudah siapkan hadiah hiburan yang bakal dibagi-bagikan, dengan hadiah utamanya satu unit sepeda,” jelasnya.

 

 

 

“Rute jalan sehatnya dimulai dari Jalan Palapa, ke Jalan Satelit, Jalan Selagai, terus sampai ke belakang Koramil 411-16 sana, sampai di sana itu memutar dan nantinya balik lagi ke finish di Jalan Palapa lagi,” lanjutnya.

 

 

Kategori :