Produksi Unggulan Padi Capai 924,17 Ton

Rabu 16-08-2023,20:40 WIB
Reporter : Admin
Editor : Heru Djalili

BANDAR LAMPUNG, LAMPUNGNEWSPAPER - Produksi Padi Kota Bandar Lampung pada Masa Tanam (MT) Pertama tahun 2022/2023 mengalami peningkatan capai total 924, 17 ton.

 

BACA JUGA:Sosok Polisi Jujur, Temukan Uwang di ATM dan Dikembalikan Ke Pemiliknya

 

Kepala Dinas Pertanian Kota Bandar Lampung, Agustini mengatakan, bahwa padi merupakan produk unggulan dari Pertanian di Kota Bandar Lampung yang produksi tercatat meningkat untuk Musim Tanam (MT) pertama atau biasa disebut musim Rendeng yaitu Oktober-Maret 2022/2023.

 

Untuk MT pertama Oktober-Maret tahun 2022/2023 totalnya mencapai 924,17 Ton. Total dari 7 kecamatan, yaitu Kecamatan Kedamaian, Kemiling, Langkapura, Rajabasa, Tanjung Senang, Sukarame, dan Sukabumi.

 

Sedangkan untuk total MT pertama tahun2021/2022 produksi totalnya hanya mencapai 624,8 Ton dari 7 kecamatan yang berbeda, yakni Kecamatan Kedamaian, Tanjung Karang Pusat, Kemiling, Langkapura, Rajabasa, Tanjung Senang, dan Sukarame.

 

Ada beberapa kecamatan yang memang tidak tercatat dalam penghasil produksi padi. Agustini sebut di Kota Bandar Lampung sangat terbatas untuk lahan pertanian berbeda dengan kabupaten. Agustini menjelaskan, untuk hasil MT kedua di bulan April - September belum bisa dilaporkan dikarenakan masa panen padi di bulan Agustus-September.

 

Selain itu, dalam menghadapi musim kemarau atau El Nino, pihaknya sudah lakukan upaya untuk para petani di Kota Bandar Lampung. Sebelumnya, Agustin sudah melakukan rapat dengan petugas lapangan pada Sabtu 12 Juli 2023 untuk melakukan pembinaan agar petani yang lahannya masih kosong segera melaksanakan percepatan tanam.

 

“Jadi kami tadi sudah rapat dengan petugas lapangan untuk menghadapi El Nino yang diperkirakan puncaknya di Agustus untuk menghimbau petanipetani kalau masih bisa nanem ya namem mulai dari sekarang. Jadi yang biasanya petani kita kadang-kadang yang tanamnya diakhir tahun, sekarang harus cepat ditanam,” kata dia.

Tags :
Kategori :

Terkait