Semar Mbangun Kayangan?

Senin 31-07-2023,06:09 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

LAMPUNGSELATAN,LAMPUNGNEWSPAPER - Acara Bersih Desa di Desa Kertosari, Kecamatan Tanjung Sari ditutup dengan pagelaran wayang kulit semalaman.

 

Sebelumnya, acara yang dilaksanakan di bulan Suro (Muharram) ini juga, sekaligus memberikan santunan kepada ratusan anak yatim dan puluhan kaum dhuafa yang ada di Kertosari.

 

 

"Tadi siang kita sudah menyantuni 101 anak yatim dan 52 dhuafa. Bersih Desa ini merupakan agenda rutin tahunan yang diadakan oleh Pemerintah Desa bersama masyarakat Kertosari," Ujar Kades Kertosari, Albert Halomoan S , Kamis (27/7) malam.

 

BACA JUGA:Nanang Fokus Urus Lamsel, Tak Kenal Siapa Bintang!

Pagelaran wayang kulit semalam dengan mengusung cerita Semar Mbangun Kayangan itu kata dia, tentu dapat melestarikan kesenian dan kebudayaan ditengah masyarakat.

 

Tak hanya itu, masyarakat juga diminta untuk mengambil pelajaran positif dari pentas wayang itu.

 

 

"Kenapa kita mengambil lakon Semar Mbangun Kayangan? Karena sudah saatnya kita bersama membangun. Jangan lagi timbul perpecahan dan selisih paham. Untuk itu saya mohon do'anya agar Pemerintah Desa bisa terus melaksanakan tugas dengan amanah," Ucapnya.

 

Kategori :

Terkait

Senin 31-07-2023,06:09 WIB

Semar Mbangun Kayangan?