Gubernur: Lampung Butuh Muhammadiyah

Rabu 26-11-2025,16:52 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

BANDARLAMPUNG, LAMPUNGMEWSPAPER - Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal menyampaikan apresiasi mendalam kepada Muhammadiyah atas kontribusi besar organisasi tersebut dalam menjaga persatuan, mencetak kader unggul, serta memperkuat pembangunan di Provinsi Lampung. Ia menegaskan, keberadaan Muhammadiyah menjadi salah satu faktor penting stabilitas daerah.

“Terima kasih kepada Muhammadiyah yang telah menciptakan kader-kader luar biasa. Lampung sampai saat ini aman-aman saja karena juga ada Muhammadiyah di sini,” ujar Gubernur dalam Musyawarah Wilayah Forum Keluarga Alumni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (FOKAL IMM) Lampung di Grand Anugerah Hotel, Rabu (26/11).

Gubernur mengatakan, Lampung membutuhkan Muhammadiyah bukan hanya sebagai kekuatan dakwah, tetapi juga sebagai pilar pembentuk karakter dan kualitas sumber daya manusia yang baik. Karena itu, ia menekankan pentingnya keberlanjutan sistem pengkaderan yang selama ini sudah berjalan baik.

“Apabila kita lemah dalam pengkaderan, banyak kekurangannya. Maka lanjutkan pengkaderan yang sudah baik ini. Saya yakin Muhammadiyah organisasi besar yang mampu menciptakan kader terbaik untuk pembangunan Lampung,” tegasnya.

Gubernur juga mengajak Muhammadiyah terlibat lebih dalam dalam pembangunan ekonomi, pangan, hingga tata kelola pemerintahan. Menurutnya, pembangunan di Lampung perlu “dimasukkan ruh Muhammadiyah” agar berjalan kuat, berkarakter, dan berkelanjutan.

“Mari bantu kami membangun ekonomi, pangan, dan lainnya. Ruh Muhammadiyah penting untuk Lampung, dan juga untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

Gubernur berharap Musywil Fokal IMM dapat menjadi ruang lahirnya gagasan-gagasan strategis yang memperkuat pembangunan daerah. Ia juga sempat berkelakar soal padatnya agenda yang harus ia hadiri pada hari yang sama.

“Hari ini ada tiga acara semuanya jam 9. Tiba-tiba Pak Candra, ketua panitia, datang mengundang acara ini. Jamnya pun jam 9 juga. Ya sudah, saya datang ke sini. Tiga acara batal karena Fokal IMM. Ada acara yang saya majuin jam 7,” ucapnya sambil disambut tawa peserta.

Gubernur menutup sambutan dengan menegaskan bahwa Muhammadiyah telah hadir di banyak lini kehidupan Lampung — dari pemerintahan hingga organisasi masyarakat — dan peran tersebut harus terus dirawat demi masa depan daerah.

Acara Musywil Fokal IMM digelar dengan tema “Kolaborasi Lampung Maju Menuju Indonesia Emas 2045”. (*)

Kategori :