LAMPUNGNEWSPAPER.COM--Ratusan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) dan Notaris se Provinsi Lampung berkumpul di Hotel Emersia, Bandar Lampung, Kamis 24 April 2025.
Berkumpulnya para Pejabat Pembuat Akta Tanah dan Notaris itu dalam rangka Halalbihalal Idulfitri 1446 Hijriyah.
Kegiatan Halalbihalal tersebut diselenggarakan oleh Pengurus Wilayah (Pengwil) Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah (IPPAT) Lampung dan Pengwil Ikatan Notaris Indonesia (INI) Lampung.
Kegiatan Halalbihalal tersebut turut dihadiri, Kepala Kanwil Kementerian Hukum RI, Provinsi Lampung, Santosa, Kanwil Badan Pertanahan Nasional (BPN) Lampung Hasan Basri Nata Menggala yang dalam hal ini diwakili Kabag Tata Usaha (TU) I Gusti Made Sastrawan.
BACA JUGA:Pengurus IPPAT Provinsi Lampung Masa Bakti 2024-2027 Dilantik dan Dikukuhkan
BACA JUGA:IPPAT Lampung Gelar Konferwil
Ketua Pengwil IPPAT Lampung, Zul April mengatakan, acara Halalbihalal yang diselenggarakan oleh IPPAT Lampung dan Pengwil INI Lampung dalam rangka mempererat tali silaturahmi baik kepada sesama PPAT dan Notaris maupun stakeholder terkait seperti BPN dan Kanwil Kementerian Hukum Lampung.
"Acara Halalbihalal ini adalah hal rutin setiap Idulfitri, Alhamdulillah, di ujung bulan Syawal ini Pengwil IPPAT Lampung berkolaborasi dengan Pengwil INI. Semoga dengan kolaborasi dua perkumpulan besar ini, silahturahmi tetap terjaga dan terus terlaksana ke depannya meskipun nantinya pengurus berganti,"ujar Zul April.
Menurut Zul April, antara PPAT dan Notaris adalah satu kesatuan yang tidak terpisahkan layaknya mata uang logam.
"Antara Notaris dan PPAT seperti uang logam, memiliki sisi berbeda namun satu kesatuan.Pengurus dua perkumpulan besar semoga terus solid dan kompak,"ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Zul April mengucapkan terimakasih kepada stakeholder atas support yang telah diberikan sehingga, Acara Halal Bihalal bisa terlaksana dengan sukses dan lancar.
"Terimakasih atas support dari para Stakeholder, khususnya owner Hotel Emersia yang merupakan purna bakti Notaris pak Erdi Muluk. Semoga dengan silahturahmi ini akan mempererat kebersamaan kita semua baik sesama Notaris maupun stakeholder lain, dengan kebersamaan maka semua akan menjadi indah,"pungkasnya.
Sementara, Kabag TU Kanwil BPN Lampung, I Gusti Made sastrawan menyampaikan momen Halal bihalal ini adalah untuk semakin mempererat tali silaturahmi antar lembaga.
"Silahturahmi ini bagus untuk mewujudkan kebersamaan apalagi IPPAT adalah mitra kerja kami dan semoga ke depannya akan selalu terjalin dengan baik,"kata dia.
Dalam momen Halal Bihalal tersebut dibalut dengan makan siang bersama, dilanjutkan dengan bersalam-salaman dan pembagian doorprize.