Kayla Khanza Warga Kedaton Penderita Kelainan Jantung Stadium 4 Butuh Uluran Tangan Untuk Biaya Berobat

Senin 10-02-2025,11:17 WIB
Reporter : Rio Aldipo
Editor : Rio Aldipo

LAMPUNGNEWSPAPER.COM--Kayla Khanza (15) warga Jalan Badak No.20, RT 006.RW 001 Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Kedaton, Kota Bandar Lampung harus berjuang melawan penyakit kelainan jantung yang dideritanya sejak lahir.

Kini, Kayla biasa ia akrab disapa harus rutin melakukan pengobatan di rumah sakit. Sebab sakit kelainan jantung yang ia derita sudah masuk stadium 4.

Anak ke dua dari pasangan Alexander dan Melda Yulian Sari ini disarankan dokter Rumah Sakit Abdoel Moeloek Bandar Lampung untuk melanjutkan pengobatan di RS.Cipto Mangunkusumo, Jakarta.

Namun sayang, kendati pengobatan Kayla sudah ditanggung BPJS yang dibiayai pemerintah kota (Pemkot) Bandar Lampung, namun ayah Kayla yang berprofesi sebagai pengemudi ojek online (Online) tidak punya cukup biaya untuk biaya transportasi, tempat tinggal keluarga sambil menunggu proses penyembuhan saat dirawat di RS.Cipto Mangunkusumo.

Melda Yulian Sari yang hanya seorang ibu rumah tangga menuturkan, bawah Kayla sang buah hatinya sudah divonis mengalami kelainan jantung sejak lahir.

BACA JUGA:Walikota Eva Serahkan Bantuan Korban Kebakaran, Biaya Pengobatan Hingga Beasiswa

BACA JUGA:Di Bawah Guyuran Hujan, Bunda Eva Kunjungi Korban Banjir dan Janji Perbaikan Rumah Rusak

Sejak saat itu, Kayla rutin bolak-balik untuk pengobatan di rumah sakit. "Tanggal 22 Januari 2025, Kayla harus opname di RS Abdoel Moeloek, karena kondisinya ngedrop,"ujar Melda.

Kendati sekarang sudah pulang dari pengobatan di RS.Abdoel Moeloek, namun Melda mengatakan bahwa hal itu sifatnya hanya sementara, karena kondisi Kayla sering mendadak drop.

"Sekarang kondisinya kurang baik dokter bilang harus segera ditangani di RS Cipto Mangunkusumo,"ujar Melda lirih.

Melda berharap ada uluran tangan dari para dermawan dan juga pihak Pemkot Bandar Lampung, sehingga anaknya yang saat ini bersekolah di SMA Perintis 1 Bandar Lampung bisa dirawat di RS.Cipto Mangunkusumo, Jakarta.

"Harapan saya, semoga ada pihak yang membantu untuk biaya selama di Jakarta. Karena kami orang susah, tidak punya uang untuk biaya ke Jakarta,"pungkasnya.

 

Kategori :