BANDARLAMPUNG,LAMPUNGNEWSPAPER-Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kota Bandar Lampung akan menyelenggarakan hiburan rakyat dalam rangka Hari Lahir Ke-65 di Lapangan Sensasi Bypass Soekarno-Hatta, depan SMA Negeri 5 Bandar Lampung.
Harlah Ke-65 Pemuda Pancasila Kota Bandar Lampung, akan diadakan secara spektakuler yang dimulai dari tanggal 25 Oktober - 11 November 2024.
Saat hari Sumpah Pemuda (28 Oktober 2024) dan Hari Pahlawan (10 November 2024), Pemuda Pancasila ikut andil dengan menyelenggarakan donor darah, "Setetes darah dapat menyelamatkan nyawa, "tambah Bung Pajar.
Moment Hari Lahir ke 65 Pemuda Pancasila, mengambil langkah dan ikut andil berbuat untuk Masyarakat, terkhususnya Warga Kota Bandar Lampung.
Inisiatif ini dari Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Bandar Lampung, Christopan Deswansyah, ingin memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 96 bersamaan Hari Ulang Tahun (HUT) Pemuda Pancasila ke 65.
BACA JUGA:M. Nasir Target Nanda - Anton Raih 75 persen Suara di Tegineneng
Pengunjung dimanjakan dengan jajanan tradisional hingga manca negara dan pengunjung gratis, tidak dikenakan ticketing.
Tujuan kegiatan ini, menurut Bung Pajar Sembiring selaku Kabid POLHANKAMNAS MPC PP Kota Bandar Lampung, "Memberikan ruang umkm, memperkenalkan produk serta karyanya.
Menyajikan hiburan seperti menghadirkan Band dan Musisi lokal Lampung, Wahana permainan.
Pemuda Pancasila, selain hiburan umum akan menampilkan suasana Religius setiap malam Jum'at, ba'da Isya, dengan Penampilan Hadroh Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadi'in dari Rajabasa Pemuka Kota Bandar Lampung dan aneka lomba dsb.
Aneka lomba di antaranya : lomba burung yang diadakan oleh B16 ditanggal 03 November 2024.
Adapula untuk anak-anak lomba mewarnai, dan untuk keluarga jalan sehat sore dan senam zumba.
Bagi yang ingin mendaftar dan membuka tenand, bisa hubungi Choki 0887-4379-83496
dan 0852-6799-6234 (Novis), anggota Bidang Keagamaan Pemuda Pancasila Kota Bandar Lampung).
Kami berharap acara ini, terselenggara dengan lancar, dapat menghibur warga, selanjutnya dapat menjadi event rutin setiap tahun.